1. Upgrade Situs PESTA Online

Setelah melalui proses yang cukup panjang, penambahan (upgrade) fasilitas di situs Pendidikan Elektronik Studi Teologia Awam (PESTA) Online akhirnya selesai dilakukan. Selain berupa tampilan baru, PESTA Online dilengkapi pula dengan fasilitas baru, seperti fasilitas keanggotaan dan juga blog. Seluruh peserta yang pernah mengikuti kursus dan yang pernah mengumpulkan tugas telah didaftarkan sebagai anggota. Anda bisa gunakan fasilitas ini untuk mengecek nilai-nilai yang sudah Anda kumpulkan. Setiap anggota juga dapat memanfaatkan fasilitas blog sebagai sarana kreasi sekaligus interaksi dengan para blogger PESTA lainnya. Fasilitas keanggotaan ini juga ditawarkan bagi para pengunjung (yang belum pernah menjadi peserta PESTA) yang tertarik untuk bergabung dalam komunitas PESTA. Fasilitas pengunduhan (download) bahan atau baca bahan secara tersambung (online) bisa digunakan oleh semua pengunjung. Silakan memanfaatkannya. Dari segi keamanan, situs PESTA Online juga telah diperlengkapi dengan fasilitas antispam.

Kami sungguh berharap upgrade situs PESTA Online ini dapat memberi dampak yang lebih lagi bagi masyarakat Indonesia, khususnya untuk meningkatkan suasana yang kondusif bagi proses pembelajaran iman Kristen. Dengan demikian biarlah nama Tuhan saja yang semakin dimuliakan. Segeralah berkunjung untuk melihat peningkatan yang telah dilakukan.

==> http://www.pesta.org/

2. Upgrade Situs TELAGA

Kini Anda juga dapat menikmati tampilan baru dari salah satu situs mitra YLSA, milik Lembaga Bina Keluarga Kristen (LBKK), yaitu Situs Tegur Sapa Gembala (TELAGA). Setidaknya, ada tiga perubahan mendasar dari situs yang diluncurkan pada tahun 2002 ini. Selain penempatan menu yang lebih lengkap di bagian atas (header), kini Anda juga dapat melakukan pencarian rekaman audio berdasarkan kata kunci yang Anda kehendaki, langsung dari halaman utama (home). Anda juga bisa melihat nama-nama radio yang menyajikan program Telaga di bagian atas halaman (header), selain melihat daftarnya di halaman yang telah disediakan secara khusus. Di bagian bawah, Anda akan menemukan info buku TELAGA beserta "span shot"nya. Dan bagi pengunjung setia TELAGA yang sudah bosan dengan tampilan TELAGA yang lama, silakan berkunjung untuk menikmati halaman antarmuka yang baru ini.

==> http://www.telaga.org/

3. Upgrade Situs e-MISI

Selain PESTA Online dan TELAGA, tim web YLSA juga telah melakukan ungrade situs e-MISI. Selain dihadirkan dengan tampilan desain antarmuka yang baru, e-MISI juga menyediakan berbagai fasilitas lain, yaitu keanggotaan, blog, alat pencarian dan cari kata yang terintegrasi dengan situs SABDAweb. Adapun fasilitas keanggotaan akan memberi akses menuju halaman Lintas Budaya yang sarat dengan informasi yang akan menolong pelayanan misi penjangkauan. Dengan format baru dari e-MISI ini, kami berharap para pengunjung dapat semakin dimudahkan dalam mencari informasi sehingga pelayanan Anda bisa semakin diperkaya. Selamat mengunjungi situs ini.

==> http://misi.sabda.org/

4. Telah Hadir: Situs Bio-Kristi

Belum lama ini, kolaborasi antara Publikasi Bio-Kristi dan Divisi Web YLSA telah meluncurkan sebuah situs baru yang dinamakan Situs Bio-Kristi, singkatan dari Biografi Kristiani. Situs ini dibangun dengan teknologi drupal. Fasilitas keanggotaan di situs ini memungkinkan setiap orang yang ingin menyumbangkan kontribusi berupa tulisan mengenai tokoh-tokoh Kristen tertentu dapat langsung mengirimkannya. Selain itu, sebuah forum diskusi juga telah disediakan sebagai wadah interaktif antaranggota untuk mendiskusikan tentang tokoh-tokoh tertentu. Sejumlah kategori untuk memulai diskusi telah disediakan di sana, seperti Seputar Tokoh Kristen, Seputar Biografi Kristiani, dan Lain-Lain. Saat ini, sejumlah artikel juga telah tersedia untuk dinikmati di situs tersebut. Kategori artikel yang ada yaitu Teolog, Bapa Gereja, Uskup, Reformator, Misionaris, Ilmuwan, dan Penulis Himne. Fasilitas untuk mengomentari bisa Anda manfaatkan untuk mengomentari tiap artikel yang disajikan. Anda juga dapat memanfaatkan fasilitas pencarian kata atau ayat Alkitab yang terintegrasi dengan SABDAweb di halaman utama. Silakan berkunjung untuk lebih mengenal sejumlah tokoh Kristen yang telah tersedia.

==> http://biokristi.sabda.org/


Comments