Daftar Berita

  [Dari YLSA!]    
  [Blog YLSA!] : 1. Sugeng Ambal Warsa, Mbak Okti (Oleh: Setya)
    : 2. @SABDA Perdana: Diskusi Terbuka "Pengaruh Media Sosial dalam Kehidupan Orang Kristen" (Oleh: Wiwin)
    : 3. SABDA di Instagram: SABDA_YLSA (Oleh: Santi)
    : 4. @SABDA: "Nonton Bareng" (Oleh: Yosua)
  [Berita dan Doa YLSA!] : 1. Ucapan Syukur untuk Rangkaian Peringatan 20 Tahun YLSA
    : 2. Follow-up Seminar TI dan "@SABDA" Sepanjang Bulan Oktober
    : 3. Pelayanan SABDA di Temu Raya Penggiat Anak 2014 di Puncak, Bogor
    : 4. SABDA di Forum Katalis dalam Rangka Ulang Tahun Renungan Harian ke-36
    : 5. Roadshow-Roadshow Publikasi di Solo dan Sekitarnya
    : 6. Staf Baru YLSA
  [Mengenal YLSA!] : MERAYAKAN KEBAIKAN TUHAN DI ULANG TAHUN SABDA KE-20
  [Surat untuk YLSA!]    
  [Laporan YLSA!] : Laporan September 2014

Editorial

"Celebrating God's Goodness" adalah tema ulang tahun Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) yang ke-20 yang dirayakan pada bulan Oktober tahun ini. Tuhan sungguh baik karena telah memimpin dan menuntun perjalanan YLSA. Tuhan juga telah mengirim banyak Pendukung dan Sahabat YLSA sehingga memungkinkan pelayanan YLSA berjalan baik. Mari kita tinggikan Allah dan Tuhan kita yang telah menjadikan kita perpanjangan tangan-Nya di bumi ini sehingga nama-Nya dikenal dan dipuji di seluruh dunia.

Pada kesempatan ini, kami juga ingin menyampaikan rasa terima kasih kami karena Anda, para Pendukung dan Sahabat YLSA, telah setia mendampingi kami melayani pekerjaan Tuhan di YLSA sampai usia yang ke-20 ini. Kiranya Tuhan terus menolong sehingga kita memiliki kerinduan melayani lebih sungguh lagi di tahun-tahun mendatang. To God be the glory!

In Christ, Yulia Oeniyati Pemimpin YLSA < yulia(at)in-christ.net > < http://blog.sabda.org >


Berita dan Pokok Doa

  1. Ucapan Syukur untuk Rangkaian Peringatan 20 Tahun YLSA
  2. Follow-up Seminar TI dan "@SABDA" Sepanjang Bulan Oktober
  3. Pelayanan SABDA di Temu Raya Penggiat Anak 2014 di Puncak, Bogor
  4. SABDA di Forum Katalis dalam Rangka Ulang Tahun Renungan Harian ke-36
  5. Roadshow-Roadshow Publikasi di Solo dan Sekitarnya
  6. Staf Baru YLSA

1. Ucapan Syukur untuk Rangkaian Peringatan 20 Tahun YLSA

Rangkaian peringatan ulang tahun YLSA ke-20 telah dilaksanakan sepanjang bulan Oktober ini. Dibuka dengan seminar TI oleh Bapak Tjahjadi pada 1 Oktober 2014 di Orient Convention Hall, Solo, kemudian diikuti dengan peluncuran produk-produk terbaru dan event-event "@SABDA" di Griya SABDA, dan ditutup dengan piknik bersama.

Pokok doa: Puji Tuhan, kami merayakan kebaikan Tuhan di bulan Oktober dengan penuh kerja keras. Harapan kami, semua yang kami kerjakan menjadi bukti bahwa Tuhan bekerja hingga hari ini dan terus bekerja untuk mengembalikan anak-anak-Nya bagi kemuliaan nama Tuhan.

2. Follow-up Seminar TI dan "@SABDA" Sepanjang Bulan Oktober

Bersyukur untuk kelancaran kegiatan seminar TI yang dihadiri oleh sekitar 300 peserta dan acara-acara "@SABDA" yang dihadiri oleh staf dan beberapa tamu YLSA. Selain merayakan 20 tahun YLSA, acara tersebut juga diselenggarakan atas dasar kerinduan YLSA membangun kesatuan Tubuh Kristus yang terus memuliakan nama-Nya.

Pokok doa: Doakan agar Tuhan mendorong YLSA untuk terus-menerus menyatukan Tubuh Kristus untuk berkarya bagi kemuliaan-Nya.

3. Pelayanan SABDA di Temu Raya Penggiat Anak 2014 di Puncak, Bogor

Bersyukur untuk pelayanan tim SABDA di acara Konsultasi Nasional (KoNas) Pelayanan Anak yang diwakili oleh dua orang staf YLSA, Davida dan Lusia, di Hotel Yasmin, Puncak, Bogor, pada tanggal 10 -- 12 Oktober 2014. Tim SABDA berkesempatan mengisi kapita selekta "Media Digital: Kawan atau Lawan?" dan membagikan produk pelayanan YLSA kepada para peserta yang hadir dalam acara tersebut.

Pokok doa: Biarlah Tuhan berkenan memakai setiap bahan yang sudah dibagikan untuk melayani jemaat Tuhan, baik untuk anak-anak maupun orang dewasa.

4. SABDA di Forum Katalis dalam Rangka Ulang Tahun Renungan Harian ke-36

Pada tanggal 16 -- 18 Oktober 2014, ketua YLSA, Ibu Yulia Oeniyati, dipercaya menjadi salah satu pembicara untuk membawakan tema "Spiritual Formatian through Bible Engagement" di acara Forum Katalis dalam rangka ulang tahun Renungan Harian ke-36. Selain menyampaikan materi presentasi, tim SABDA juga membuka "stand" SABDA untuk membagikan produk pelayanan YLSA kepada para peserta yang hadir.

Pokok doa: Doakan agar melalui pertemuan Forum Katalis, jemaat Tuhan terdorong melakukan "Bible Engagement", yaitu berinteraksi dengan Alkitab supaya mereka bertumbuh dan berbuah bagi kemuliaan nama Tuhan.

5. Roadshow-Roadshow Publikasi di Solo dan Sekitarnya

Selama bulan Oktober, tim Publikasi YLSA juga melakukan roadshow untuk mengisi acara persekutuan di gereja/persekutuan di Solo dan sekitarnya. Materi-materi yang dibawakan diambil dari bahan-bahan publikasi YLSA, seperti bahan untuk lansia, pelayanan anak, penginjilan, dll..

Pokok doa: Berdoalah supaya Tuhan menolong tim Publikasi semakin bertumbuh sehingga mampu membagikan apa yang sudah dipelajari selama ini kepada jemaat dari berbagai kalangan usia. bukan hanya dari belakang layar, tapi juga dari pertemuan langsung (tatap muka).

6. Staf Baru YLSA

Pada bulan Oktober ini, divisi Multimedia mendapatkan staf baru, yaitu Yans Albert. Yans dinyatakan lulus menjadi staf tetap YLSA setelah selesai mengikuti masa dua bulan percobaan, dan bergabung untuk memperkuat tim Multimedia YLSA.

Pokok doa: Doakan agar Tuhan memampukan Yans untuk melayani Tuhan sepenuh hati sesuai dengan talenta yang Tuhan berikan kepadanya.


Mengenal YLSA

MERAYAKAN KEBAIKAN TUHAN DI ULANG TAHUN SABDA KE-20

Ditulis oleh: Adiana Yunita

Bulan Oktober selalu menjadi bulan yang spesial bagi pelayanan kami karena tanggal 1 Oktober adalah hari ulang tahun Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). Pada tahun 2014 ini, YLSA genap berusia 20 tahun! Puji Tuhan! Kami bersyukur karena kami sangat merasakan kebaikan Tuhan dalam memelihara pelayanan ini. Hanya oleh karena kemurahan-Nya, YLSA masih terus dipakai Tuhan untuk menjadi alat-Nya, khususnya di bidang pelayanan elektronik melalui media komputer dan internet.

Rencana perayaan ulang tahun SABDA yang ke-20 sudah menggaung sejak Raker YLSA 2014, awal Januari lalu. Tapi, perayaan ulang tahun YLSA kali ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya karena perayaannya tidak hanya berlangsung satu hari pada 1 Oktober, yaitu sepanjang bulan Oktober, selama 31 hari penuh.

Untuk mengawali perayaan ulang tahun YLSA, pada 1 Oktober diadakan acara khusus, yaitu seminar TI bertajuk "Pengaruh Media Sosial dalam Kehidupan Orang Kristen" yang dibawakan oleh Bapak Tjahjadi Rameli Lie. Pada kesempatan itu, kami juga membuka pameran SABDA dengan membuka bermacam-macam stand SABDA, di antaranya booth produk-produk SABDA, "Merchandise" SABDA, "Mobile Kiosk", foto-foto YLSA dari masa ke masa, "Museum SABDA" yang menampilkan Alkitab-Alkitab kuno dan produk SABDA sejak tahun 1994, termasuk Software SABDA versi pertama yang tersimpan dalam sebuah "floopy disk". Tak ketinggalan dibuka juga "stand" buku dari beberapa penerbit yang menjadi mitra YLSA.

Kami sangat bersyukur karena perayaan ulang tahun dan seminar TI yang dihadiri oleh 300-an orang ini dapat berjalan dengan baik. Banyak juga anak muda, generasi masa depan gereja dan bangsa, yang hadir pada acara ini. Pak Tjahjadi membukakan wawasan para peserta tentang konsep penciptaan dunia, kejatuhan manusia ke dalam dosa, penebusan dari dosa oleh Kristus, dan pemulihan dunia (Christian World View) yang harus dipahami oleh setiap orang percaya, dan apa hubungannya dengan teknologi masa kini. Media sosial hendaknya tidak menjadi "musuh", atau sebaliknya menjadi "berhala" bagi gereja dan orang-orang Kristen, tetapi menjadi kesempatan besar untuk menyebarkan firman Tuhan. Seminar ini juga memberi ajakan agar kita semua turut ambil bagian dalam upaya pemulihan dunia ini bagi kerajaan Allah.

Dalam rangka ulang tahun Oktober ini, YLSA juga merencanakan untuk meluncurkan beberapa produk pelayanan baru. Ada produk baru yang sudah dibagikan di acara seminar, sementara produk yang lain secara bertahap diluncurkan di sepanjang bulan Oktober. Berikut adalah daftar produk terbaru YLSA yang diluncurkan pada bulan Oktober ini.

1. DVD "Konseling Kristen TELAGA":
< http://labs.sabda.org/DVD_Konseling >

Berisi 750+ MP3 bahan-bahan konseling Kristen dalam berbagai topik dari TELAGA.org. Disertakan juga bonus arsip/bundel publikasi e-Konsel dan e-Buku (dalam format pdf), Software SABDA, Alkitab Audio Drama untuk HP (PB dan PL), dan 70 MP3 Sekolah Alkitab Audio (SAA).

2. DVD "Dengar Alkitab":
< http://labs.sabda.org/DVD_Dengar_Alkitab >

Berisi Alkitab dan program pendalaman Alkitab dalam format audio untuk Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru. Selain itu, DVD ini juga berisi Alkitab dalam format teks PDF yang terdiri atas berbagai bahasa, baik bahasa Indonesia, Inggris, maupun bahasa Suku/Daerah di Indonesia yang dapat dibaca pada perangkat mobile (HP) atau perangkat komputer lainnya.

3. Sekolah Alkitab Audio:
< http://sekolah.alkitab.co >

Program audio untuk mempelajari firman Tuhan secara fleksibel, yang berisi 10 kursus program Survey PL (90), Survey PB (90), 172 topik Menggali/Mendalami Alkitab dari 4 kitab (Matius 5-7, Yohanes, Roma, dan 1 Korintus), dan 75 topik Seri Hidup Kristen. Program SAA memberikan pendekatan devosional terhadap Alkitab dan pendalaman Alkitab yang menarik bagi setiap orang Kristen yang rindu untuk belajar, bertumbuh, dan diperlengkapi oleh firman Tuhan.

4. Situs Produk SABDA:
< http://labs.sabda.org/Produk_SABDA >

Informasi lengkap seputar produk-produk pelayanan dari Yayasan Lembaga SABDA.

5. SABDA Instagram: SABDA_YLSA
< http://instagram.com/sabda_ylsa/ >

SABDA Instagram adalah rekaman momen berharga pelayanan SABDA melalui foto. Silakan "follow" SABDA Instagram di SABDA_YLSA.

6. Alkitab Karaoke
< http://karaoke.sabda.org >

Aplikasi untuk membaca Alkitab (teks) sekaligus mendengarkan Alkitab (audio) pada waktu yang bersamaan.

7. Alkitab Digital Aksara Jawa
Peluncuran Alkitab Aksara Jawa dalam format digital dan produk-produk pelayanan berbahasa Jawa dari Yayasan Lembaga SABDA. Saat ini, Alkitab Digital Aksara Jawa masih belum bisa diakses secara online karena masih memerlukan beberapa penyempurnaan. Jika Bapak/Ibu/Saudara menginginkan Alkitab Aksara Jawa dan produk-produk pelayanan berbahasa Jawa, YLSA menyediakannya dalam bentuk DVD. Silakan mengirim email ke: < order-cd(at)sabda.org >.

8. SABDA Merchandise
Berbagai merchandise, mulai dari kaos, pin, mug, topi, stiker, dll. untuk memperkenalkan pelayanan SABDA kepada masyarakat yang lebih luas.

9. YLSA di Wikipedia:
< http://id.wikipedia.org/wiki/Yayasan_Lembaga_SABDA >

Halaman di situs Wikipedia yang memuat informasi lengkap pelayanan Yayasan Lembaga SABDA.

10. .... dan lain-lain.
Masih ada produk-produk lain yang diluncurkan, yaitu Alkitab Yang Terbuka -- Full-Life Note, Mobile Kiosk SABDA, Situs Arsip Publikasi YLSA, SABDA Jawab ("Live FAQ" System), Year Book SABDA, SABDA Cloud, dan lain sebagainya.

Khusus untuk produk-produk yang dikemas dalam SD Card, YLSA menyediakan:

11. DVD TELAGA dan DVD Library SABDA Anak dalam SD Card 8GB:
< http://labs.sabda.org/SD_Card_8GB-Konseling_dan_Anak >

Berisi bahan-bahan yang terdapat dalam DVD Konseling Kristen TELAGA dan DVD Library SABDA Anak.

12. DVD Dengar Alkitab dalam SD Card 8GB:
< http://labs.sabda.org/SD_Card_8GB-Dengar_Alkitab >

Berisi bahan-bahan DVD "Dengar Alkitab", Alkitab audio bahasa daerah/suku, audio cerita, dan aplikasi Alkitab mobile.

Untuk mengetahui jadwal peluncuran semua produk terbaru SABDA, silakan simak melalui "Kalender SABDA" < http://ylsa.org/kalender >.

Selain peluncuran produk-produk YLSA, ada juga peluncuran kegiatan "@SABDA" yang diadakan di Griya SABDA sepanjang Oktober 2014. Kegiatan @SABDA dimaksudkan untuk menjadikan Griya SABDA tempat "hangout" bagi sahabat-sahabat YLSA; untuk bertemu, belajar, berdiskusi, dan berbagi bersama seputar dunia kekristenan/Alkitab dan dunia digital/teknologi. Khusus pada Oktober ini, acara @SABDA diadakan setiap hari Senin dan Rabu, pkl. 18.30 - 21.00. Selain acara peluncuran beberapa produk YLSA, diadakan juga diskusi, nonton bareng, presentasi "Digital Bible Engagement", dsb..

Puji Tuhan! Saat ini peluncuran produk-produk baru YLSA dan kegiatan @SABDA telah berjalan dengan baik walaupun ada beberapa rencana yang realisasinya diundur karena padatnya pelayanan YLSA bulan ini. Bulan Oktober adalah momen merayakan kebaikan Tuhan atas pelayanan YLSA. Walaupun cukup melelahkan, tetapi kerja keras ini tidak sebanding dengan rasa syukur yang boleh kami rasakan ketika mengetahui bahwa produk-produk dan pelayanan yang dibagikan, menjadi berkat yang sangat berharga untuk memperlengkapi pelayanan Tuhan di Indonesia. Biarlah segala kemuliaan hanya bagi nama Tuhan saja. Amin!

Baca blog:
http://blog.sabda.org/2014/10/31/merayakan-kebaikan-tuhan-di-ulang-tahun-sabda-ke-20/


Suara Sahabat YLSA

1. Ingot Simangunsong < ingot_lah@xxxxxx >

Syukur saya mendapatkan alamat YLSA. Semoga saya dapat membagi-bagikan informasi yang bermanfaat tentang kehidupan Kristen di setiap perjalanan jurnalistik saya.

Redaksi: Puji Tuhan! Selamat melayani, Pak. Jadilah terang di mana pun Anda berada.

2. Tri Puryanto < radencobien@xxxxxx >

Puji Tuhan, saya sekeluarga sangat diberkati dengan adanya SABDA ini. Sangat bermanfaat untuk menunjang pertumbuhan iman di tengah ketidakpastian dunia. Kiranya berkat Tuhan senantiasa mengalir dengan melimpah bagi semua umat Tuhan.

Redaksi: Amin. Kiranya berkat-berkat yang telah Bapak peroleh juga dapat dibagikan kepada lebih banyak orang sehingga nama Tuhan terus dimuliakan.

YLSA juga menerima ucapan selamat ulang tahun yang ke-20 melalui Facebook Yayasan Lembaga SABDA. Berikut beberapa ucapan mewakili sahabat dan pendukung YLSA:

1. Mona Rahardjo: Met ultah ke-20 Yayasan Lembaga SABDA. Semoga semakin dipakai untuk memperlengkapi umat Allah yang mengasihi-Nya. Selamat untuk pimpinan dan segenap karyawan yang sudah menyerahkan diri melayani-Nya melalui lembaga ini.

2. Eveline Tay: Dirgahayu ke-20 Yayasan Lembaga SABDA. Tetap aktif, setia melayani sesama, semakin jaya, dan semakin dipakai Tuhan untuk menjadi berkat bagi sesama. Maju terus ... Tuhan memberkati.

3. Purnawan Kristanto: Luar biasa. Waktu selama 20 tahun adalah perjalanan yang panjang. Salut untuk YLSA yang setia dan konsisten dengan panggilan intinya. Maju terus! Saya bangga dapat menjalin relasi dengan YLSA.

4. Tegur Sapa Gembala Keluarga (Telaga): Selamat ulang tahun SABDA. Tetap setia melakukan pelayanan yang Tuhan percayakan. Tuhan memberkati!

Redaksi: Amin! Terima kasih untuk ucapan selamatnya. Sungguh, semua hanya oleh karena kebaikan Allah yang telah memelihara pelayanan YLSA hingga 20 tahun ini. Segala kemuliaan hanya bagi nama Tuhan!


Blog SABDA

1. Sugeng Ambal Warsa, Mbak Okti (Oleh: Setya)

... Hari ini, 8 Oktober 2014, adalah hari yang spesial bagi seorang wanita berambut pendek berwarna "pirang" kehitaman ini. Pasalnya, hari ini ia merayakan hari jadinya. Sungguh membahagiakan karena Tuhan masih memberikan kesempatan baginya untuk terus melayani Tuhan Yesus di Yayasan Lembaga SABDA. Meskipun ia baru bergabung dengan YLSA selama dua tahun, tetapi ia merayakan hari ulang tahunnya yang ketiga di YLSA. Ada banyak pelajaran dan pertumbuhan rohani yang diperoleh Mbak Okti selama melayani Tuhan di YLSA ....

Baca selengkapnya tulisan Setya:
http://blog.sabda.org/2014/10/08/sugeng-ambal-warsa-mbak-okti/

2. @SABDA Perdana: Diskusi Terbuka "Pengaruh Media Sosial dalam Kehidupan Orang Kristen" (Oleh: Wiwin)

Perkenalkan, nama saya Wiwin. Sudah sekitar 1 bulan saya bergabung dalam pelayanan YLSA. Pada kesempatan ini, saya ingin berbagi tentang salah satu acara yang baru saja saya ikuti di YLSA. Ulang tahun YLSA ke-20 sudah dibuka dengan seminar TI yang dibawakan oleh Bapak Tjahjadi Rameli Lie pada tanggal 1 Oktober 2014 yang lalu. Selanjutnya, masih dalam rangka memperingati hari ulang tahun YLSA ke-20, selama bulan Oktober ini, YLSA akan mengadakan serentetan "event" yang dinamakan "@SABDA". Konsep dari @SABDA adalah sebagai tempat "hangout" untuk bertemu, belajar, berdiskusi, dan berbagi. @SABDA diadakan setiap hari Senin dan Rabu pkl. 18.30 – 21.00 di Griya SABDA ....

Baca selengkapnya tulisan Wiwin:
http://blog.sabda.org/2014/10/06/sabda-perdana-diskusi-terbuka-pengaruh-media-sosial-dalam-kehidupan-orang-kristen/

3. SABDA di Instagram: SABDA_YLSA (Oleh: Santi)

... Berawal dari rangkaian acara ulang tahun YLSA yang ke-20, yang salah satunya adalah melahirkan produk-produk baru selama bulan Oktober, divisi Komunitas memutuskan untuk "merangkul" Instagram menjadi salah satu media sosial yang ke depannya akan dimanfaatkan YLSA untuk memperluas pekerjaan Tuhan. Berbagai hal dipersiapkan, mulai dari pembuatan proposal sampai pengumpulan bahan-bahan untuk Instagram. Bersyukur kepada Tuhan karena dalam perjalanan pelayanan YLSA, hampir semua peristiwa/pengalaman telah diabadikan melalui foto, rekaman, video, dll ....

Baca selengkapnya tulisan Santi:
http://blog.sabda.org/2014/10/20/sabda-di-instagram-sabda_ylsa/

4. @SABDA: "Nonton Bareng" (Oleh: Yosua)

... Sebelumnya, kami sudah menyiapkan sepuluh klip untuk kami tonton malam itu. Hampir semua klip tersebut berkaitan dengan kekristenan, teknologi Internet, dan pelayanan Kristen. Akan tetapi, dari daftar sepuluh klip itu, hanya tiga di antaranya yang berhasil kami tonton dan diskusikan bersama-sama, yaitu "Why I Hate Religion, But Love Jesus", "G.O.S.P.E.L.", dan "Duties and Rights of a Christian". Sisanya, terpaksa disimpan untuk pertemuan berikutnya karena listrik di daerah kantor kami padam! Namun demikian, acara ini tidak bubar. Sebaliknya, diskusi justru menjadi lebih hangat dan semakin terarah karena kini kami sudah memiliki bahan-bahan diskusi hasil menonton tiga klip pendek yang cukup berbobot tadi ....

Baca selengkapnya tulisan Yosua:
http://blog.sabda.org/2014/10/27/sabda-nonton-bareng/


Laporan Keuangan

SEPTEMBER 2014

  Nama   Nominal (Rp) Tgl
  Bambang Widjaja Rp 100.000,00 01/09/14
  Daniel Liman Rp 100.000,00 01/09/14
  Budiharto Sanusi Rp 100.001,00 01/09/14
  GKJ Gatak Rp 300.000,00 01/09/14
  Stanly Sasialang Rp 50.000,00 01/09/14
  Dharmawan Leo Rp 1.000.000,00 02/09/14
  Lidia Suhadi Rp 1.000.000,00 02/09/14
  Freddijanto Sujana Rp 100.000,00 03/09/14
  Wiwin Rp 500.000,00 03/09/14
  Pro-Int Dinamika Rp 10.000.000,00 03/09/14
  NN Rp 2.000.000,00 03/09/14
  Lukas Haridjaja Rp 5.000.000,00 04/09/14
  Harjanto Rp 100.000,00 05/09/14
  Sumbangan Staf Rp 470.000,00 05/09/14
  Telaga Rp 500.000,00 08/09/14
  Danny Thendean Rp 1.000.000,00 08/09/14
  Chandra Widjaja Rp 1.000.000,00 08/09/14
  NN (Jakarta) Rp 2.000.000,00 08/09/14
  Tjahjadi Rameli Rp 10.000.000,00 09/09/14
  Sandy Hartono Rp 2.000.000,00 10/09/14
  Pinondang P. Rp 250.000,00 10/09/14
  Luki F. Hardian Rp 1.000.000,00 10/09/14
  Thessalonica W. Rp 20.000.000,00 11/09/14
  Willy Victor F. Rp 100.000,00 15/09/14
  Nathanael Marvin Rp 250.000,00 15/09/14
  Philemon Konoralma Rp 1.000.000,00 22/09/14
  Andrias Harefa Rp 3.000.000,00 22/09/14
  Yoshida Nata W. Rp 250.000,00 22/09/14
  Filino Nicholas Rp 300.000,00 22/09/14
  Yayasan Gloria Rp 1.000.000,00 23/09/14
  Maya Malinda Rp 100.000,00 23/09/14
  Yani Mariani Rp 100.000,00 25/09/14
  Herman Ferdinand Rp 100.000,00 26/09/14
  Suryo A. Sastro Rp 1.000.000,00 29/09/14
         
  Total sumbangan Rp 65.770.001,00  
 
 
 

B. Pengeluaran

  Kepegawaian Rp 35.468.450,00
  HRD Rp 618.300,00
  Transportasi Rp 3.063.760,00
  Infrastruktur Rp 278.000,00
  Perpustakaan Rp 477.000,00
  Admin Rp 3.556.504,00
  Produk Rp 11.092.150,00
  Utiliti Rp 6.395.842,00
  Konsumsi Rp 2.966.200,00
  Defisit Seminar Rp 6.822.860,00
         
  Total pengeluaran Rp 70.739.066,00  
 

Bersyukur untuk berkat Tuhan yang tidak pernah berhenti membantu pelayanan YLSA. Melalui tangan-tangan yang memberi, pelayanan YLSA dapat terus berjalan sesuai dengan rencana. Biarlah Tuhan yang Mahamurah membalas kebaikan para Pendukung dan Sahabat YLSA.

Bagi pembaca lain yang tergerak untuk terlibat dalam pelayanan YLSA dengan memberikan sumbangan dana, silakan mengirimkannya ke:

YAYASAN LEMBAGA SABDA a.n. Yulia Oeniyati Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo No. Rekening: 0790266579


Redaksi Berita YLSA

Kontak: beritaylsa(at)sabda.org Redaksi: Adiana, Yulia, dan Elly Berlangganan: subscribe-i-kan-berita-ylsa(at)hub.xc.org Berhenti: unsubscribe-i-kan-berita-ylsa(at)hub.xc.org Arsip: http://sabda.org/publikasi/berita_ylsa/arsip BCA Ps. Legi Solo, No. 0790266579, a.n. Yulia Oeniyati (c) 2014 -- Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >

Comments