Daftar Berita
[Editorial]
[Latest News] : 1. Peluncuran Publikasi Baru BERITA PESTA
 : 2. Peluncuran Situs PESTA Online
 : 3. Situs SABDA Katalog dan Situs SABDA Live
[Gratis] :Bahan-bahan Kursus Teologia Awam
[Prayer Request] :
[What's Next]: BERITA SABDA, Situs Indo-Lead, dan Proyek e-Learning
[Inside YLSA] :Mari Ber-PESTA!
[Appreciation] : 1. Ucapan Terima Kasih untuk Majalah GetLIFE!
 : 2. Dua Staf Baru YLSA
[Stop Press] : Milis Publikasi e-Leadership Belum Bisa Terbit
[Financial Report]: Laporan Keuangan Mei-Juni 2005

Editorial
Para Sahabat YLSA yang terkasih, Selamat berjumpa lagi. BERITA YLSA edisi bulan Juli ini akan mengulas salah satu fokus pelayanan yang telah dikerjakan YLSA pada satu bulan terakhir, yaitu tentang pelayanan PESTA, singkatan dari Pendidikan Elektronik Studi Teologia Awam. Berbarengan dengan berita diluncurkannya dua kegiatan PESTA, yaitu peluncuran penerbitan BERITA PESTA dan Situs PESTA Online, maka kami sengaja siapkan artikel khusus tentang PESTA di Kolom Inside YLSA agar para Sahabat YLSA bisa lebih mengenal tentang PESTA. Kami sungguh berharap para Pendoa YLSA dan Sahabat YLSA dapat mendukung pelayanan PESTA ini dalam doa, karena kami sangat merasakan adanya peperangan rohani ketika kami memutuskan untuk memulai kembali pelayanan PESTA. Ada banyak kendala yang muncul, tapi puji Tuhan, Ia menolong kami untuk dapat melewatinya dan sebagai hasilnya pelayanan PESTA bisa disiapkan dan diteruskan. To God be the glory! In Christ, Yulia Oeniyati Pimpinan YLSA
Berita dan Pokok Doa
Kami mengajak para Sahabat YLSA untuk bersatu berdoa bagi pokok- pokok doa berikut ini:
  1. Bersyukur karena pada Juni 2005 YLSA telah meng-upgrade Situs PESTA Online. Berdoa agar situs yang semakin lengkap ini dapat memberi berkat bagi masyarakat Kristen Indonesia secara umum.
  2. Berdoa untuk peluncuran penerbitan Milis Publikasi BERITA PESTA yang diharapkan dapat menjadi sarana komunikasi bagi para peserta PESTA.
  3. Berdoa untuk pengembangan pelayanan PESTA, khususnya dengan rencana akan dibukanya kembali "Kelas-kelas Virtual" PESTA. Kiranya dapat menjadi sarana belajar teologia yang efektif bagi kaum awam Kristen.
  4. Berdoa untuk Situs SABDA Katalog dan Situs SABDA Live yang telah di-release agar menjadi sarana efektif untuk mengenal YLSA.
  5. Mohon didoakan agar Milis Publikasi e-Leadership bisa segera diterbitkan dan Tuhan menolong untuk menemukan solusi yang tepat untuk penerbitan milis publikasi ini.
  6. Berdoa untuk majalah Kristen GetLIFE!, khususnya para staf pengelola agar terus menggumuli visi yang telah Tuhan taruh bagi pelayanan mereka.

Mengenal YLSA
MARI BER-PESTA! http://www.pesta.org/
Pepatah mengatakan "Tak kenal maka tak sayang". Oleh karena itu, pada kesempatan ini, kami ingin mengajak Anda untuk mengenal pelayanan PESTA (Pendidikan Elektronik Sekolah Teologia Awam) secara lebih dekat. LATAR BELAKANG YLSA memikiran untuk menyelenggarakan PESTA telah dimulai sejak tahun 1993. Berawal dari melihat berkembangnya pemakaian jasa internet bagi pelayanan pekerjaan Tuhan. Hal ini merupakan suatu kesempatan yang sangat berharga untuk menolong masyarakat Kristen melayani pekerjaan Tuhan di ladang yang lebih luas lagi. Dunia pendidikan teologi Kristen merupakan salah satu ladang pelayanan yang belum digarap secara maksimal. Selama ini pendidikan teologi masih menjadi monopoli calon-calon hamba Tuhan purna waktu. Dengan kemudahan yang didapat dari layanan media internet, maka kemungkinan untuk melayani masyarakat Kristen awam dengan pendidikan teologi menjadi semakin terbuka lebar. VISI DAN MISI Dengan dasar keyakinan bahwa pendidikan teologia alkitabiah adalah ditujukan untuk semua orang Kristen, maka PESTA memiliki visi untuk memperlengkapi orang Kristen awam dengan pendidikan teologia agar mereka semakin mengerti dan memahami panggilan hidupnya sebagai orang Kristen yang ditempatkan Tuhan dalam dunia pekerjaan di mana mereka berada. PESTA diharapkan dapat menjadi partner gereja dalam menjalankan tugas dan panggilannya, yaitu membangun jemaat yang dewasa dan misioner di dalam Tuhan. Oleh karena itu, misi PESTA dapat dijabarkan sebagai berikut:
  • Memberikan pendidikan teologia alkitabiah kepada masyarakat Kristen awam untuk tujuan pendewasaan iman.
  • Menolong masyarakat Kristen awam untuk dapat memberikan pertanggungjawaban akan iman kepercayaannya sebagai saksi Kristus dimana mereka dipanggil dan ditempatkan.
  • Menciptakan situasi yang kondusif untuk belajar dalam kehangatan persekutuan dengan saudara-saudara seiman dari berbagai tempat dan latar belakang.
  • Mendorong masyarakat Kristen awam untuk membangun atau mempertajam pengaruh nilai-nilai Kristen dalam setiap aspek budaya di mana mereka melibatkan diri sehingga nama Tuhan dimuliakan.
SISTEM BELAJAR PESTA menerapkan sistem belajar yang menekankan pada keaktifan peserta. Dengan bahan dan alat-alat bantu yang cukup, PESTA diharapkan dapat mengembangkan kemandirian belajar peserta (independent study). Dengan bahan-bahan yang tersedia peserta diarahkan untuk banyak melakukan penelitian sendiri dengan melakukan konsultasi dengan bahan-bahan tersebut. Pembimbing/Tutor dapat dihubungi jika peserta mengalami kesulitan dengan bahan yang dipelajari. PENYELENGGARAAN PESTA Ketika pertama kali diselenggarakan PESTA membuka Kelas-kelas Virtual dan Kursus Tertulis PESTA. Respon masyarakat Kristen sangat luar biasa karena ada lebih dari 300 orang peserta yang mendaftar dan mengikuti kursus (walaupun hanya sedikit saja yang pada akhirnya bisa menyelesaikan pelajaran secara tuntas). Setelah diadakan 3 kali kursus, secara garis besar didapatkan hasil bahwa peserta mendapat banyak berkat, baik dari bahan-bahan pelajaran yang diberikan maupun dari diskusi-diskusi yang diadakan. Namun, sayang sekali karena kekurangan tenaga, maka Kursus PESTA ini pada tahun 2002 terpaksa harus diberhentikan sementara. Walaupun demikian, kami terus mendapat permintaan dari banyak orang agar bahan PESTA bisa dibagikan. Oleh karena itu, pada tahun 2002 kami mulai merintis pelayanan PESTA web. Tujuannya adalah membangun Situs PESTA Online yang memuat bahan-bahan PESTA untuk bisa di- download bagi mereka yang membutuhkan. Puji Tuhan pada akhir tahun 2002 Situs PESTA Online http://pesta.sabda.org/> berhasil diluncurkan dan sejak saat itu situs ini telah membawa berkat bagi banyak orang. Ada ratusan orang (600 pendaftar) telah berkunjung dan mendaftarkan diri untuk men-download bahan-bahan yang tersedia di PESTA. Melihat antusiasme dari para peserta Situs PESTA Online, maka kerinduan kami untuk meneruskan dan mengembangkan pelayanan PESTA sangat besar, khususnya untuk menyajikan kursus-kursus lain selain yang sudah diberikan saat ini. Demikian juga timbul gagasan untuk meng-upgrade Situs PESTA Online agar bisa menampung kursus-kursus PESTA yang baru. Oleh karena itu, kami sangat mengucap syukur karena setelah banyak berdoa dan bergumul, akhirnya disiapkanlah kursus- kursus baru dan juga sistem baru, serta infrastruktur yang lebih memadai untuk bisa mengelola pelayanan PESTA dengan lebih baik. PERKEMBANGAN PESTA Adapun pengembangan pelayanan PESTA yang telah kami lakukan sampai saat ini adalah:
  1. Menerbitkan publikasi BERITA PESTA sebagai sarana untuk memberikan informasi tentang perkembangan pelayanan PESTA kepada para anggota. Setiap orang yang pernah mengikuti Kursus PESTA (alumni) dan mereka yang pernah berkunjung ke Situs PESTA Online akan secara otomatis terdaftar sebagai pelanggan BERITA PESTA.
  2. Meng-upgrade Situs PESTA Online sebagai pusat untuk men-download bahan-bahan PESTA. Menu yang tersaji dalam situs ini adalah sbb.:
    • Home
    • Tentang Kami
    • Daftar Kursus
    • Petunjuk
    • Berita PESTA
    • Forum Diskusi
    Menu bawah akan tersaji:
    • Kontak Kami
    • Formulir Pendaftaran Berita PESTA
    • Buku Tamu
    Sedangkan Menu samping akan menyajikan Daftar Kursus-kursus PESTA yang tersedia dan terbagi sbb.:
    • Kursus-kursus dalam BIDANG TEOLOGIA SISTEMATIKA (Pelajaran tentang Doktrin-doktrin Iman Kristen)
    • Kursus-kursus dalam BIDANG TEOLOGIA BIBLIKA (Pelajaran tentang Pengantar Kitab-kitab dalam Alkitab dan Penafsiran Alkitab)
    • Kursus-kursus dalam BIDANG TEOLOGIA PRAKTIKA (Pelajaran tentang Aplikasi Prinsip-prinsip Iman Kristen dalam Berbagai Bidang Kehidupan)
    • Kursus-kursus dalam BIDANG TEOLOGIA HISTORIKA (Pelajaran tentang Sejarah Gereja Umum dan Khusus dan Tokoh- tokohnya serta Sejarah Dogmatika)
    Secara bertahap, kursus-kursus baru akan ditambahkan agar para peserta dapat mengikuti lebih banyak kursus yang kami sajikan.
  3. Membangun Milis Diskusi PESTA sebagai sarana bagi anggota untuk saling berdiskusi, khususnya tentang isi kursus-kursus yang disajikan di PESTA. Sarana milis diskusi ini akan menjadi "Kelas Teologia Virtual" bagi mereka yang ingin belajar secara serius dan sistematis.
PENUTUP Nah, melalui pengembangan sarana-sarana ini kami berharap, para peserta PESTA bisa mendapat pelayanan yang lebih baik. Ajakan kami, bawalah pelayanan PESTA dalam doa. Biarlah nama Tuhan dimuliakan dan masyarakat Kristen Indonesia mendapat banyak berkat. Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap, silakan berkunjung ke Situs PESTA Online di alamat: ==> http://www.pesta.org/ Selamat ber-PESTA!amat ber-PESTA!
Blog SABDA
  1. Peluncuran Publikasi Baru BERITA PESTA Kabar Gembira bagi Anda yang pernah mengikuti Kursus PESTA (Pendidikan Elektronik Studi Teologi Awam) atau berkunjung ke Situs PESTA Online dan mendaftarkan diri sebagai peserta kursus PESTA, pada awal bulan Juli 2005 ini Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) akan menerbitkan Milis buletin BERITA PESTA. Adapun tujuan diterbitkannya buletin ini adalah untuk menjadi sarana komunikasi bagi para peserta PESTA untuk mendapatkan berita terbaru tentang pelayanan PESTA. Bagi Anda yang ingin berlangganan Milis Publikasi BERITA PESTA, silakan mengirimkan email kosong ke: < daftar-berita-pesta(at)sabda.org > Penjelasan lebih lengkap tentang pelayanan PESTA dapat Anda simak pada Kolom Inside YLSA.
  2. Peluncuran Situs PESTA Online
  3. ==> http://www.pesta.org/ Pada akhir Juni 2005, YLSA telah meng-upgrade Situs PESTA (Pendidikan Elektronik Studi Teologia Awam) Online. Sebelumnya situs PESTA hanya berisi satu bahan kursus (Dasar-dasar Iman Kristen) yang dapat di-download oleh pengunjung yang ingin belajar teologia secara mandiri (independent study). Dari banyak respon yang kami dapat situs ini telah menjadi berkat yang besar bagi masyarakat Kristen Indonesia. Saat ini, Situs PESTA telah dikembangkan dengan tambahan bahan-bahan baru dan juga tampilan dan feature yang baru. Bahan-bahan tersedia dalam bentuk file-file yang dapat di-download dari beberapa pilihan versi, yaitu text, html, dan pdf. Bahan-bahan yang tersedia telah dikelompokkan ke dalam 4 kategori, yaitu:
    1. TEOLOGIA SISTEMATIKA Bahan kursus: Dasar-dasar Iman Kristen (DIK)
    2. TEOLOGIA BIBLIKA Bahan kursus: Pengantar Perjanjian Lama (PPL)
    3. TEOLOGIA PRAKTIKA Bahan kursus: Orang Kristen yang Bertanggung Jawab (OKB)
    4. TEOLOGIA HISTORIKA Bahan kursus: Kehidupan Rasul Paulus (KRP)
    Bahan-bahan tersebut dapat langsung Anda download dari halaman depan atau dengan mengakses menu "Daftar Kursus". Selain itu, sebagai sarana interaksi akan dibuka "Kelas Virtual" untuk mendiskusikan pertanyaan-pertanyaan yang telah dipelajari. Menu lainnya yang tidak kalah penting ialah "Berita PESTA" yang menampilkan arsip dari Berita PESTA yang memberikan informasi terbaru seputar pelayanan PESTA. Selain itu, bila Anda ingin memberikan tanggapan, masukan, kami mengundang Anda untuk mengisi menu Buku Tamu yang terdapat di bagian bawah situs pada menu "Buku Tamu". Selamat berkunjung.
  4. Situs Sabda Katalog Dan Sabda Live
  5. SITUS SABDA KATALOG ==> http://katalog.sabda.org/ Dengan semakin banyaknya jumlah situs yang dimiliki YLSA, maka dirasa perlu untuk mengaturnya sedemikian rupa dan mengelompokkannya ke dalam kategori-kategori yang relevan, sehingga pengunjung bisa lebih mudah menemukan informasi tentang situs-situs YLSA sesuai dengan yang diinginkan. Untuk itu kami telah meluncurkan Situs SABDA Katalog yang berisi daftar situs YLSA. Ada 4 kategori utama yang tersedia, yaitu:
    1. SABDA Alkitab -- BIBLICAL COMPUTING Berisi situs-situs yang berkaitan dengan Alkitab elektronik.
    2. SABDA Resources -- DIGITAL PUBLISHING Berisi situs-situs yang terkait dengan publikasi elektronik YLSA
    3. SABDA Komunitas -- CHRISTIAN COMMUNITY Kumpulan dari situs-situs komunitas yang dikelola dan dikembangkan YLSA.
    4. SABDA Belajar -- DIGITAL LEARNING Terdiri dari berbagai situs yang dibangun untuk mendukung proyek e-Learning.
    5. Selain kategori di atas, terdapat juga 3 kategori tambahan, yaitu:
    6. SABDA (se)Putar: Berisi situs yayasan, blog, dan situs-situs yang isinya berkaitan langsung dengan profil YLSA.
    7. SABDA Dev.: Kumpulan situs yang masih dalam proses development (sedang dalam pembangunan).
    8. SABDA Kenangan: Situs-situs lama YLSA yang sudah tidak lagi di- update (mati).
    Kami juga melengkapi situs-situs yang ada dengan branding name-nya masing-masing. Kami berharap, Situs SABDA katalog bisa membantu Anda untuk menemukan situs-situs YLSA dengan lebih mudah. SITUS SABDA LIVE ==> http://live.sabda.org/ Beberapa waktu yang lalu, YLSA juga telah me-release Situs SABDA Live. Situs ini merupakan salah satu usaha YLSA untuk lebih dekat dikenal oleh para Sahabat YLSA. Di sini Anda dapat menemukan informasi tentang siapa saja yang saat ini bekerja di balik pelayanan YLSA. Nah, ingin kenal dengan staf-staf YLSA? Silakan berkunjung di Situs SABDA Live.
Appreciation
  1. Ucapan Terima Kasih untuk Majalah GetLIFE!
    Keluarga besar Yayasan Lembaga SABDA mengucapkan terima kasih kepada Redaksi Majalah GetLIFE! yang telah memuat informasi tentang pelayanan YLSA di Majalah GetLIFE! edisi Juli 2005, dalam Kolom LIFE!Calling. Mudah-mudahan informasi yang disebarkan ini dapat menolong masyarakat Kristen Indonesia lebih mengenal profil YLSA. Demikian juga kiranya, pelayanan getLIFE! diberkati lebih melimpah lagi, dan melaluinya nama Tuhan semakin dimuliakan. Catatan dari kami untuk para sahabat YLSA, jangan lupa beli GetLIFE! edisi bulan Juli 2005 ya .... :)
  2. Dua Staf Baru YLSA
    Puji Tuhan! Pada bulan Juli ini Yayasan Lembaga SABDA telah menambah 2 staf baru, yaitu Sdri. TANIE MARIA SILVIASARI dan Sdr. ARI SARYANTO. Mereka berdua telah mengakhiri masa percobaan 2 bulan dan telah diangkat menjadi staf tetap YLSA untuk masa komitmen 1 tahun. Doakan kiranya, Tuhan menolong Sdri. Silvi dan Sdr. Ari untuk bisa beradaptasi dan memberikan yang terbaik untuk kemuliaan nama-Nya.

Laporan Keuangan
LAPORAN AKTIVITAS KEUANGAN YLSA Mei - Juni 2005
A. SUMBANGAN
Gunawan & Kristina RP.1.000.000,00(04/05/'05)
Kornelius (Jakarta - BCA) Rp. 800.000,00(02/05/'05)
Lamhot S (Jakarta - BCA) Rp. 170.000,00(03/05/'05)
TELAGA (Malang - BCA) Rp. 500.000,00(13/05/'05)
NN (Pontianak - BCA) Rp. 1.495.000,00(13/05/'05)
Thomas (Solo - Cash) Rp. 550.000,00(26/05/'05)
Gunawan & Kristina Rp. 1.000.000,00(06/06/'05)
Wimpy Sutanto (Surabaya - BCA) Rp. 200.000,00(08/06/'05)
TELAGA (Malang - BCA) Rp. 500.000,00(10/06/'05)
Moses Foresto (Ungaran - BCA) Rp. 50.000,00 (16/06/'05)
Kornelius (Jakarta - BCA) Rp. 800.000,00 (21/06/'05)
Lain-lain Rp. 130.000,00
Bunga Bank Rp.7.372,00
   
TOTAL PEMASUKANRp.7.202.372,00
B.Pengeluaran
1. Biaya Operasional Mei       Rp.4.394.450,00
2. Biaya Operasional Juni       Rp.2.090.817,00
3. Biaya Kepegawaian MeiRp.8.580.000,00
4. Biaya Kepegawaian JuniRp.8.560.000,00
   
TOTAL PENGELUARANRp.23.625.267,00
Ucapan Terima Kasih
Kami mengucap syukur untuk Sahabat-sahabat YLSA yang setia mendukung pelayanan YLSA lewat dana dan doa. Kiranya, kasih Allah selalu melimpah dalam hidup dan pelayanan Anda. Bagi Sahabat-sahabat YLSA yang tergerak untuk berpartisipasi mendukung dana bagi pelayanan YLSA, silakan mengirimkannya ke:
YAYASAN LEMBAGA SABDA
a.n. Yulia Oeniyati
- Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo
No. Rekening: 0790266579
- Bank Danamon Cabang Nusukan Solo
No. Rekening: 1693530

Stop Press
Milis Publikasi e-Leadership Belum Bisa Terbit Pada Edisi April 2005 lalu, di Kolom BERITA YLSA - Latest News!, kami mengumumkan bahwa pada pertengahan Mei 2005 kami akan menerbitkan Milis Publikasi baru "e-Leadership". Tapi sampai saat ini kami belum dapat meluncurkannya. Untuk itu kami memohon maaf sebesar-besarnya, khususnya bagi Anda yang telah mendaftarkan diri untuk berlangganan. Hal ini disebabkan karena SISTEM LYRIS (infrastruktur yang digunakan I-KAN untuk mendistribusikan publikasi elektronik) belum bisa memberikan fasilitas membuka milis baru lagi. Kami berharap dalam waktu dekat ini kami bisa membicarakannya lagi dengan pengelola sistem Lyris. Untuk itu dukungan doa dari Anda semua sangat kami harapkan.
Redaksi Berita YLSA
Staf Redaksi: Yulia, Tesa, Dhono, Kris, Endah, Evi, Silvie, dan Elly
Berlangganan: Kirim e-mail kosong ke: subscribe-i-kan-berita-ylsa(at)hub.xc.org
Berhenti: Kirim e-mail kosong ke: unsubscribe-i-kan-berita-ylsa(at)hub.xc.org
Kirim bahan :Kirim e-mail ke staf Redaksi <berita-ylsa(at)sabda.org>
Arsip Berita YLSA: http://ylsa.org/berita_ylsa

Isi dan bahan adalah tanggung jawab Yayasan Lembaga SABDA.
Didistribusikan melalui sistem network I-KAN.
Copyright(c) Berita YLSA 2005
YLSA -- http://www.ylsa.org/

Comments